MUGABA (Museum Galeri Bahari)Banuraja mendapatkan Kunjungan dari Prof. Dr. Ir. Dwisuryo Indroyono Soesilo, M.Sc.

berita

MUGABA.Banuraja, Sabtu (10/06/2023) Museum Galeri Bahari Banuraja mendapatkan Kunjungan dari Prof. Dr. Ir. Dwisuryo Indroyono Soesilo, M.Sc. beserta rekan rekan, Beliau adalah Mantan Mentri Koordinator di bidang Kemaritiman Republik Indonesia dalam kabinet Kerja sejak 27 Oktober 2014 hingga 12 Agustus 2015.

Suatu Kehormatan bagi kami mendapatkan kunjungan dari beliau, dan ternyata di salah satu dari foto-foto yang di pajang di Museum milik Bpk Laksamana Ade Supandi S.E, ada salah satu foto yang terpajang Beliau bersama Bpk Laksamana Ade Supandi, dan Beliau menceritakan bahwa foto tersebut diambil waktu Beliau dan Bpk Laksamana Ade Supandi berada di Kota Milan Italia.

Beliau tidak hanya berkunjung di segmen Museum saja, Beliau juga mengunjungi Perpustakan Kami dan Area Simulator.

Kami mengucapkan terimakasih untuk Bpk Indroyono beserta rekan rekan sudah berkunjung.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *