Museum Galeri Bahari (Mugaba) Banuraja yang berdiri gagah di pinggir kali Citarum, Desa Pangauban, Batujajar Kabupaten Bandung Barat, adalah buah karya monumental persembahan Laksamana TNI Ade Supandi Sebagai wujud kecintaannya kepada tanah air dan generasi penerus.
Melalui museum berciri khas maritim ini Laksamana Ade Supandi ingin berbagi tentang pentingnya generasi penerus untuk belajar dari jejak sejarah kehidupan agar tidak kehilangan jati diri sebagai sebuah bangsa sehingga dapat lebih siap meniti masa depan.
Laksamana Ade Supandi bukan tanpa alasan membangun Mugaba Banuraja di tanah kelahiran dan leluhurnya. Ini karena sebagai putra daerah berkeinginan untuk mengangkat harkat derajat daerah disini dengan menjadikan sebagai sebuah destinasi edukasi dan pariwisata yang dapat memberikan nilai manfaat bagi kebangkitan nilai ekonomi kreatif berbasis rakyat dan UKM-UMKM dengan segala ciri khasnya, serta untuk mendorong tumbuhnya kembali kesenian dan budaya lokal.